• Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar
23 Feb2022

13 Petugas Terpapar Covid-19, Pelayanan Puskesmas Mulia Baru Dibatasi

Share this on WhatsApp

Ketapang (Suara Ketapang) – Puskesmas Mulia Baru Kecamatan Delta Pawan Kabupaten Ketapang Kalbar mengumumkan membatasi pelayanan, setelah 13 orang dari petugasnya terpapar Covid-19. 

Pembatasan layanan itu tertuang dalam surat pengumuman yang ditandatangani langsung oleh Kepala Puskesmas Mulia Baru Agustina Karlina, Senin (21/2/2022).

Saat dikonfirmasi, Kepala Puskesmas Mulia Baru Agustina Karlina menyampaikan, pengunjung atau pasien yang berobat hanya dibatasi 20 orang setiap harinya. Pembatasan tersebut berlaku sejak 22 Februari hingga 3 Maret 2022. 

“Kegiatan pelayanan kami tetap berjalan seperti biasa, baik kegiatan dalam gedung maupun luar gedung, cuma membatasi jumlah pasien yang berobat saja, karena keterbatasan jumlah petugas kami,” paparnya, Selasa (22/2/2022) malam.

Kendati menerapkan pembatasan jumlah pasien, ia memastikan tetap akan melayani pasien gawat darurat. 

Pada hari pertama penerapan pembatasan pasien, pihak puskesmas belum menemukan keluhan dari pasien maupun pengunjung.

“Kebetulan kami baru mulai hari ini pembatasannya, sejauh pengamatan kami tadi tidak ada komplain dari masyarakat dan kebetulan hari ini jumlah kunjungan juga tidak ramai,” katanya. (Ndi)

Sumber: suarakalbar.co.id

Share this on WhatsApp

Leave a comment

Artikel Terbaru

Memahami Peran Paramedis dalam Perawatan Primer

Kajian Ketidaksetaraan Kesiapan Pelayanan dan Pengetahuan Provider di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer Indonesia

Kebijakan Kesehatan Mental di Indonesia

Kualitas Hidup yang Berhubungan dengan Kesehatan dan Pemanfaatan Perawatan Kesehatan

Analisis Kebijakan Pendekatan Perawatan Kesehatan Primer di Liberia

Semua Artikel

Berita Terbaru

Kades Dan UPT Puskesmas Posek Jalin Kerjasama Peningkatan Pelayanan Kesehatan

18 October 2022

Dinkes Kulon Progo diminta mengevaluasi pelayanan pasien Puskesmas Wates

18 October 2022

Puskesmas Ambal-ambil Kejayan Buat Inovasi Ini agar Warga Tak BAB di Sungai

13 October 2022

Puskesmas Grabagan Gandeng Yayasan ADRA Gelar Diskusi Interaktif Bagi Anak Berkebutuhan Khusus

13 October 2022

Bangkalan Menuju UHC, Seluruh Puskesmas Diberi Pemahaman Aplikasi E DABU

11 October 2022

Semua Berita

  • Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar