• Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar
15 Mar2019

19 Puskesmas di HSS Tidak Punya Apoteker

Share this on WhatsApp

KANDANGAN – Dari 21 unit Puskesmas tersebar di 11 Kecamatan di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) saat ini hanya ada dua Puskesmas yang memiliki apoteker atau tenaga farmasi.

Kabid Pelayanan Kesehatan Daru Priyanto menjelaskan bahwa dua Puskesmas di Kabupaten HSS yang memiliki apoteker atau tenaga farmasi hanya di Puskesmas Kandangan dan Desa Tambak Bitin Kecamatan Daha Utara.

“19 Puskesmas sisanya belum ada dan mengatasinya minimnya apoteker sementara mengandalkan tenaga teknis kefarmasian atau asisten apoteker,” ujarnyaa, Jumat (15/3) saat dikonfirmasi.

Idealnya dalam satu unit Puskesmas dibutuhkan satu orang apoteker atau tenaga farmasi.

Mengatasi belum adanya apoteker di 19 Puskesmas, Dinkes HSS setiap tahun mengusulkan perekrutan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

“Setiap ada formasi, kami terus usulkan perekrutan apoteker,” tutur Daru. (shn/ema)

Sumber: prokal.co

Share this on WhatsApp

Leave a comment

Artikel Terbaru

Memahami Peran Paramedis dalam Perawatan Primer

Kajian Ketidaksetaraan Kesiapan Pelayanan dan Pengetahuan Provider di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer Indonesia

Kebijakan Kesehatan Mental di Indonesia

Kualitas Hidup yang Berhubungan dengan Kesehatan dan Pemanfaatan Perawatan Kesehatan

Analisis Kebijakan Pendekatan Perawatan Kesehatan Primer di Liberia

Semua Artikel

Berita Terbaru

Kades Dan UPT Puskesmas Posek Jalin Kerjasama Peningkatan Pelayanan Kesehatan

18 October 2022

Dinkes Kulon Progo diminta mengevaluasi pelayanan pasien Puskesmas Wates

18 October 2022

Puskesmas Ambal-ambil Kejayan Buat Inovasi Ini agar Warga Tak BAB di Sungai

13 October 2022

Puskesmas Grabagan Gandeng Yayasan ADRA Gelar Diskusi Interaktif Bagi Anak Berkebutuhan Khusus

13 October 2022

Bangkalan Menuju UHC, Seluruh Puskesmas Diberi Pemahaman Aplikasi E DABU

11 October 2022

Semua Berita

  • Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar