LAPORAN KAJI BANDING II DINAS KESEHATAN KABUPATEN MALAKA
KE DINAS KESEHATAN KABUPATEN KULON PROGO DIY
21-22 Maret 2017
-
Pendahuluan
Kegiatan Kaji Banding II dari Kabupaten Malaka pada 21-22 Maret 2017 diikuti oleh 30 orang, yaitu 18 orang dari Puskesmas, 10 orang dari Dinas Kesehatan dan 2 orang dari Dinas Kesehatan Provinsi NTT. Rombongan dipimpin oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka dr. Sri Charo Ulina. Tim Dinas Kesehatan yang melakukan Kaji Banding adalah Sekretaris beserta Eselon IV, Bidang Sumber Daya Kesehatan beserta kepala seksinya, dan Bidang Pelayanan Kesehatan Masyarakat beserta kepala seksinya.
-
Kegiatan Hari Pertama (21 Maret 2017)
Sama dengan Kaji Banding Kelompok I dua minggu sebelumnya, rombongan Kaji Banding Kelompok II dari Kabupaten Malaka diterima di Aula A Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo. Hal yang berbeda dengan Kelompok I, untuk Kelompok II disambut oleh Seketaris (Bambang Suharyanto, SH). Hal ini disebabkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo tengah mengikuti upacara di pemda.Setelah melalui rangkaian sambutan, peserta Kaji Banding dipecah 3. Kelompok Dinas Kesehatan tetap di Aula A, sedangkan peserta puskesmas berangkat ke Puskesmas Temon I dan Puskesmas Pengasih I.Sama seperti saat Kaji Banding I, kegiatan di Dinas Kesehatan selanjutnya adalah paparan dari masing-masing bidang/sekretaris dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo. Setelah itu, rombongan dibagi 3 dan berdiskusi sesuai bidang masing-masing.
-
Kegiatan Hari Kedua (22 Maret 2017)
Serupa dengan Kaji Banding I, kegiatan hari kedua diawali dengan kunjungan ke puskesmas. Dalam hal ini Puskesmas Temon I dan Pengasih I. Kunjungan ke puskesmas ini bertujuan agar para pejabat di Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka mendapatkan gambaran hasil Akreditasi Puskesmas, dan belajar bagaimana nantinya dalam melakukan pendampingan puskesmas.
Setelah mengunjungi puskesmas, Tim Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka menuju ke Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo untuk melanjutkan diskusi dengan bidang masing-masing. Hasil diskusi tersebut kemudian dituangkan ke dalam Rencana Tindak Lanjut.
Dalam Rencana Tindak Lanjut tersebut tergambar jelas agenda berat yang dihadapi Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka. Banyak agenda perbaikan yang harus dilakukan baik untuk internal dinas maupun sebagai pembina puskesmas. Dinas Kesehatan harus mampu mengatur waktu mengingat kegiatan rutin juga harus dilaksanakan.
Kegiatan Kaji Banding II diakhiri dengan presentasi RTL dari kelompok puskesmas. Berdasarkan target waktu dalam RTL puskesmas, pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka diminta untuk melakukan sinkronisasi jadwal saat pulang nanti atau saat sudah berada di Betun. Hal ini diupayakan agar seluruh kegiatan dapat dilakukan secara terintegrasi.
Kegiatan pelepasan di Dinas Kesehatan diakhiri dengan penyerahan plakat kepada Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka, dan pesan dari dr. Bambang Haryatno, M.Kes (Kadinkes) agar peserta kaji banding tetap bersemangat mempersiapkan dokumen akreditasi puskesmas.