• Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar
26 Jan2022

Puskesmas Majasem Gandeng Persagi di HGN

Share this on WhatsApp

CIREBON – Memperingati Hari Gizi Nasional (HGN) ke-62 pada 25 Januari 2022, Puskesmas Majasem bekerja sama dengan Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) melakukan penyuluhan di Posyandu Rambutan, RW 10 Karya Bhakti, Kelurahan Karya Mulya, Kecamatan Kesambi.

Tidak hanya penyuluhan, digelar juga lomba makan pemberian makanan tambahan (PMT) terhadap balita.

Nutrisionis Puskesmas Majasem, Rindu Mulyantika SKM menjelaskan, pihaknya bersinergi dengan Persagi Cabang Kota Cirebon pada peringatan HGN ke-62 dengan melakukan aksi bersama cegah stunting dan obesitas.

HGN ke-62 ini mengambil tema Aksi Bersama Cegah Stunting dan Obesitas dengan Slogan; “Gizi Seimbang, Keluarga Sehat, Negara Kuat”.

Ketua Persagi Cabang Cirebon, Tursiwi W menjelaskan, berbagai kegiatan digelar, mulai dari baksos, webinar secara online, dan penyuluhan ASI eksklusif. HGN ini memfokuskan mencegah  stunting dan pencegahan obesitas.

Tursiwi juga mengapresiasi pemerintah daerah yang merespons bagus program Persagi yang berusaha membantu pemerintah memenuhi kebutuhan gizi balita. (abd/adv)

Sumber: radarcirebon.com

Share this on WhatsApp

Leave a comment

Artikel Terbaru

Memahami Peran Paramedis dalam Perawatan Primer

Kajian Ketidaksetaraan Kesiapan Pelayanan dan Pengetahuan Provider di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer Indonesia

Kebijakan Kesehatan Mental di Indonesia

Kualitas Hidup yang Berhubungan dengan Kesehatan dan Pemanfaatan Perawatan Kesehatan

Analisis Kebijakan Pendekatan Perawatan Kesehatan Primer di Liberia

Semua Artikel

Berita Terbaru

Kades Dan UPT Puskesmas Posek Jalin Kerjasama Peningkatan Pelayanan Kesehatan

18 October 2022

Dinkes Kulon Progo diminta mengevaluasi pelayanan pasien Puskesmas Wates

18 October 2022

Puskesmas Ambal-ambil Kejayan Buat Inovasi Ini agar Warga Tak BAB di Sungai

13 October 2022

Puskesmas Grabagan Gandeng Yayasan ADRA Gelar Diskusi Interaktif Bagi Anak Berkebutuhan Khusus

13 October 2022

Bangkalan Menuju UHC, Seluruh Puskesmas Diberi Pemahaman Aplikasi E DABU

11 October 2022

Semua Berita

  • Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar