TINDAK LANJUT KEGIATAN KAJI BANDING PUSKESMAS
KABUPATEN MALAKA DI PUSKESMAS PENGASIH I KULONPROGO
Laporan Tindak Lanjut Puskesmas Fahiluka
Tim Pendamping persiapan Akreditasi Puskesmas Fahiluka dari Sister Puskesmas Pengasih I Kulonprogo menjalin komunikasi melalui WhatsApp Group yaitu “Malaka Akreditasi Yess”, yakni bertujuan memberikan dukungan kepada Puskesmas Fahiluka untuk melakukan persiapan akreditasi.
Kepala Puskesmas Fahiluka, Vensensia Hoar Seran, A.Md. Kep., melaporkan kegiatan yang telah dilakukan dalam rangka merealisasikan Rencana Tindak Lanjut Persiapan Akreditasi yang sesuai dengan kesepakatan bersama Puskesmas Pengasih I Kulonprogo, yaitu sebagai berikut:
- Pada 20 April 2017 telah dilakukan Sosialisasi Akreditasi kepada seluruh staf Puskesmas Fahiluka termasuk sopir ambulans dan cleaning service;
- Materi sosialisasi disampaikan oleh Kepala Puskesmas, dilanjutkan dengan penyampaian materi Pokja II dan Pokja III, sekaligus pembentukan Tim Pokja I, II dan III;
- Pembentukan Tim Mutu serta pemilihan penanggung jawab tiap Bab. Dalam pertemuan diputuskan bahwa Hari Akreditasi adalah Senin dan Rabu, yaitu dimulai pukul 11.00 WITA sampai selesai, yang digunakan untuk mempersiapkan dokumen penilaian.
Pada 1 Juli dan 11 Juli 2017, Vensensia Hoar Seran, A.Md. Kep., berserta rekan-rekan dari Puskesmas Fahiluka mengirimkan video yang berisikan “yel yel Puskesmas Paripurna”, sebagai penyemangat Rencana Tindak Lanjut Akreditasi Puskesmas. Terlihat sangat antusias, dan bersemangat ketika tim puskesmas bersorak bersama.
Video pertama, yang dikirimkan pada 1 Juli 2017, berisikan “yel yel” sebagai berikut: “Pasti Bisa! Untuk Akreditasi! *beramai-ramai tepuk tangan*, Puskesmas Fahiluka Pasti Paripurna! Horeee!”, dalam yel yel tersebut dipimpin oleh salah satu karyawan puskesmas dengan suara keras dan jelas. Tim dari Puskesmas Fahiluka, terlihat kompak dalam mengucapkan yel yel bersama-sama, dengan memakai seragam tugas berwarna putih lengkap dengan topi, berserta tulisan penunjukkan alur informasi pelayanan kesehatan pasien, tepat di atas meja yang sudah disediakan oleh tim.
Kemudian, pada video kedua yang dikirimkan pada 11 Juli 2017, berisikan “yel yel” sebagai berikut: “Akreditasi…! Yeeeess! Malakaaa, Pasti Bisa! Untuk Akreditasi! *beramai-ramai tepuk tangan*, Puskesmas Fahiluka Pasti Paripurna!!”, dalam yel yel tersebut di pimpin oleh salah satu karyawan puskesmas dengan suara keras dan jelas. Ti-m dari Puskesmas Fahiluka, terlihat kompak dalam mengucapkan yel yel bersama-sama, dengan memakai seragam olahraga berwarna hijau.