• Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar
09 Aug2018

Dinkes Bantaeng Surati Kepala Puskesmas Agar Sosialisasikan MR Fase Dua

Share this on WhatsApp

BANTAENG - Dinas Kesehatan Bantaeng kembali menyurati semua kepala puskesmas yang berada di Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan.

Hal itu merujuk pada surat edaran Menteri Kesehatan terkait sosialisasi kampanye Meases dan Rubella (MR) fase dua yang dimulai 6 Agustus 2018.

Kadis Kesehatan Bantaeng, Andi Ihsan menjelaskan bahwa ada delapan poin yang ada dalam surat tersebut.

“Isinya adalah kampanye tentang imunisasi MR yang diharapkan mampu menumbuhkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat. Dari awal Agustus hingga akhir September 2018,” ujarnya kepada TribunBantaeng.com, Rabu (8/8/2018).

Mereka juga diminta untuk melakukan pendekatan secara persuasif tentang pentingnya dilakukan imunisasi kepada masyarakat.

Serta memberi kesempatan kepada masyarakat yang memilih menunggu Fatwa MUI tentang pemberian imunisasi MR kepada anaknya.

“Namun, tetap melakukan kampanye MR pada sekolah yang telah dijadwalkan, meskipun tetap berkoordinasi dulu dengan para kepala sekolah,” tambahnya.

Pihaknya juga meminta kepada para Puskesmas untuk mendata sekolah yang saat ini menolak untuk diimunisasi MR, tetapi menjadwalkan ulang hingga periode pemberian MR berakhir.(*)

Sumber: tribunnews.com

Share this on WhatsApp

Leave a comment

Artikel Terbaru

Memahami Peran Paramedis dalam Perawatan Primer

Kajian Ketidaksetaraan Kesiapan Pelayanan dan Pengetahuan Provider di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer Indonesia

Kebijakan Kesehatan Mental di Indonesia

Kualitas Hidup yang Berhubungan dengan Kesehatan dan Pemanfaatan Perawatan Kesehatan

Analisis Kebijakan Pendekatan Perawatan Kesehatan Primer di Liberia

Semua Artikel

Berita Terbaru

Kades Dan UPT Puskesmas Posek Jalin Kerjasama Peningkatan Pelayanan Kesehatan

18 October 2022

Dinkes Kulon Progo diminta mengevaluasi pelayanan pasien Puskesmas Wates

18 October 2022

Puskesmas Ambal-ambil Kejayan Buat Inovasi Ini agar Warga Tak BAB di Sungai

13 October 2022

Puskesmas Grabagan Gandeng Yayasan ADRA Gelar Diskusi Interaktif Bagi Anak Berkebutuhan Khusus

13 October 2022

Bangkalan Menuju UHC, Seluruh Puskesmas Diberi Pemahaman Aplikasi E DABU

11 October 2022

Semua Berita

  • Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar