KAJI BANDING PROGRAM SISTER DINKES DAN SISTER PUSKESMAS KABUPATEN MALAKA NTT KE KABUPATEN KULON PROGO
Kelompok I: 7-8 Maret 2017
PENDAHULUAN
Dalam upaya meningkatkan kinerja Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka Provinsi NTT beserta puskesmasnya, akan dilakukan Program Penguatan Kapasitas Manajemen dan Kepemimpinan Berbasis Kinerja atau Performance Management and Leadership (PML) mulai tahun 2017 ini. Program ini akan dilakukan dengan metode kombinasi baik secara tatap muka, kunjungan atau pembimbingan di lapangan, magang, maupun pembelajaran jarak jauh melalui teleconference.
Tahap kedua dalam program ini adalah melakukan kaji banding (benchmarking) ke dinas kesehatan (termasuk puskesmas) yang dinilai dapat dijadikan acuan atau contoh yang baik. Hasil kaji banding ini akan dikombinasikan dengan assessment yang dilakukan dalam tahap pertama, dan akan menjadi dasar (titik “0”) untuk pengembangan program dan evaluasi.
Tahap kedua ini merupakan rangkaian tak terpisahkan dari Tahap Pertama (kegiatan assessment). Kaji Banding ini bertujuan untuk belajar langsung (melihat contoh) dari keberhasilan atau keunggulan daerah lain dalam mengelola program kesehatan baik di dinas kesehatan maupun puskesmas.
TUJUAN
- Mengidentifikasi keunggulan dan best practice yang ada di dinas kesehatan sasaran khususnya terkait kinerja manajemen dan kepemimpinan;
- Mengidentifikasi keunggulan dan best practice yang ada di puskesmas sasaran khususnya terkait kinerja manajemen dan kepemimpinan;
- Mengidentifikasi kebutuhan belajar berdasarkan hasil kaji banding.
- Menyusun Rencana Tindak Lanjut.
PESERTA
• Kelompok 1:
Dinas Kesehatan (12 orang), terdiri dari:
- Kepala Dinas Kesehatan (1 orang)
- Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan dan Para Kepala Seksi (4 orang)
- Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dan Para Kepala Seksi (4 orang)
- Staf Potensial dan Panitia Kegiatan (3 orang)
- Puskesmas Betun: 3 orang
- Puskesmas Namfalus: 3 orang
- Puskesmas Weliman: 3 orang
- Puskesmas Besikama: 3 orang
- Puskesmas Weoe: 3 orang
FASILITATOR
• Tim PKMK FK UGM
TEMPAT
• Tempat: Dinas Kesehatan dan puskesmas Kabupaten Kulon Progo (Puskesmas Wates dan Puskesmas Panjatan II)
AGENDA DAN LAPORAN KEGIATAN
HARI I (Klik) HARI II (Klik)