• Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar
11 Aug2017

Kegiatan Pendampingan Akreditasi di Puskesmas Kaputu

Share this on WhatsApp

Reportase

Kegiatan Pendampingan Akreditasi di Puskesmas Kaputu

2-3 Agustus 2017

 pkm-kaputu-1

Puskesmas Kaputu adalah puskesmas yang dikunjungi oleh sister Kulon Progo pada hari terakhir kegiatan yaitu 3 Agustus 2017. Jarak puskesmas Kaputu ini tidak sejauh Puskesmas Tunabesi, tim sister dari Puskesmas Sentolo 1 dan Kulon Progo menempuh perjalanan kurang lebih selama 1 jam. Tim berangkat dari penginapan pukul 07.15 WITA dan sampai pukul 08.30 WITA. Tim sister Kulon Progo didampingi oleh tim dari Dinas Kabupaten Malaka, yaitu Adelina Deasy Nahak, A.MD.Farm dan Maria Katharina Boe, Amd. Kep. Sesampainya di Puskesmas Kaputu, tim dari Puskesmas Kulon Progo disambut oleh seluruh tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas Kaputu dan disambut tarian Likurai yang dibawakan tenaga kesehatan Puskesmas Kaputu dan penyematan selendang oleh kepala puskesmas Kaputu, Agatha Ratu. 

Gambar 1 Penyambutan dengan tarian Likurai

Gambar 1 Penyambutan dengan tarian Likurai

 

Gambar 2 Penyematan selendang oleh Kepala Puskesmas Kaputu, Agatha Ratu

Gambar 2 Penyematan selendang oleh Kepala Puskesmas Kaputu, Agatha Ratu

Selanjutnya tim dari Kulon Progo dipersilakan masuk untuk dilakukan pembukaan lanjutan oleh Puskesmas Kaputu. Dalam acara pembukaan lanjutan ini, kegiatan yang dilakukan adalah menyanyikan MARS dari Puskesmas Kaputu dan ditutup dengan pembacaan doa. Kegiatan selanjutnya pendampingan pra akreditasi dari sister Kulonprogo kepada tim di Puskesmas Kaputu yang dihadiri oleh tim dari Puskesmas Tunabesi.

Gambar Kegiatan Pembukaan di Puksesmas Kaputu

Gambar Kegiatan Pembukaan di Puksesmas Kaputu

Selanjutnnya kegiatan dilanjutkan dengan meninjau tata graha puskesmas Kaputu. Setelah itu baru melakukan pendampingan pra akreditasi yang dibagi menjadi tiga tim, yaitu tim Pokja I, Pokja II, dan Pokja III.

Gambar Tata Graha Puskesmas Kaputu

Gambar Tata Graha Puskesmas Kaputu

Gambar Proses pendampingan POKJA I oleh Sister PKM Sentolo I, Budi Prasetyo, SKM

Gambar Proses pendampingan POKJA I oleh Sister PKM Sentolo I, Budi Prasetyo, SKM

Gambar 6 Proses pendampingan POKJA II oleh sister PKM Sentolo 1, Agustinus Karman, S.ST

Gambar 6 Proses pendampingan POKJA II oleh sister PKM Sentolo 1, Agustinus Karman, S.ST

Gambar 7 Proses pendampingan POKJA III oleh sister PKM Sentolo I, dr. Pinky Lucia Dewi dan sister Dinas Kesehatan Kab. Kulonprogo, Dra. Neti Viperiati, Apt.,M.Kes

Gambar 7 Proses pendampingan POKJA III oleh sister PKM Sentolo I, dr. Pinky Lucia Dewi dan sister Dinas Kesehatan Kab. Kulonprogo, Dra. Neti Viperiati, Apt.,M.Kes

Setelah dilakukan pendampingan pra akreditasi selama dua hari ini, kegiatan pendampingan diakhiri dengan pemaparan hasil self assessment (SA) dari Puskesmas Tunabesi dan Puskesmas Kaputu. Berikut hasil SA dari Puskesmas Kaputu.

POKJA BAB SKOR CAPAIAN
I I 285 48.3%
II 580 47.9%
III 105 32.8%
II IV 120 22.64%
V 290 28.71%
VI 125 43.1%
III VII 670 44.37%
VIII 1040 60.47%
IX 130 22.41%

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabid Yankes Kab. Malaka, Drg Febriana M Seran dan juga dihadiri oleh camat setempat, Emanuel Yanuarius Kabosu, S.STP. Pemaparan hasil SA ini dipresentasikan oleh masing-masing puskesmas. Pemaparan ini juga ditambah dengan pemaparan rekomendasi. Rekomendasi ini berisi rekomendasi dari masing-masing Pokja. Rekomendasi ini dipaparkan sebagai berikut.

Rekomendasi Pokja I :

  1. Melakukan kajian berbagai masalah, yang ada di masyarakat maupun yang sifatnya program atau kualitas pelayanan kita kepada masyarakat
  2. Melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai jadwal pelayanan
  3. Tertib administrasi
  4. Mengelola pengarsipan dengan lebih baik
  5. Melakukan perbaikan analisis terhadap SDM, beban kerja, dan formasi pegawai
  6. Melakukan upaya pemenuhan kebutuhan tenaga sesuai dengan syarat pelatihan dalam meningkatkan kompetensi SDM
  7. Melakukan evaluasi terhadap uraian tugas
  8. Melakukan kajian struktural organisasi

Rekomendasi Pokja II :

  1. Koordinator Pokja 2 agar membuat schedule dan pembagian tugas masing – masing beserta target yang harus dicapai serta target waktunya
  2. Segera ditunjuk sekretaris akreditasi dan menyediakan buku yang dibutuhkan seperti buku induk penomeran dokumen
  3. Segera melakukan SMD dan MMD untuk memperoleh masukan dari tokoh masyarakat
  4. Segera melakukan audit internal
  5. Perencanaan pengadaan laptop dan printer

Rekomendasi Pokja III :

  1. Dokumen masih banyak dalam bentuk soft file belum di-print harapannya agar segera di-print
  2. Setelah kebijakan dan prosedur disahkan mohon segera dilakukan sosialisasi
  3. Pemenuhan kriteria dilakukan oleh petugas sesuai kompetensi, supaya memahami apa yang dikerjakan
  4. Pendaftaran : membuat informasi dalam bentuk audio ttg informasi pendaftaran dan sarana pelayanan (dalam bahasa yang mudah dimengerti pasien)
  5. Standar Peralatan (kalibrasi, perawatan)
  6. Penetapan indikator mutu klinis (sumber dari indikator kinerja klinis yang bisa dicapai)
  7. Penetapan program peningkatan mutu dan keselamatan pasien (menjamin keselmatan pasien sejak masuk hingga meninggalkan puskesmas)
  8. Pelatihan untuk penetapan area prioritas, FMEA, RCA  

Pada saat evaluasi ini didapatkan beberapa masukan untuk Dinas Kesehatan Kab. Malaka. Dalam sambutannya, Drg. Febriana M Seran mengatakan  bahwa akan segera menindaklanjuti hal-hal yang menjadi masukan bagi dinas kesehatan Kab. Malaka dan memberikan motivasi kepada semua tenaga kesehatan yang akan sedang melakukan proses akreditasi. Selain itu, Febriana juga memberikan penekanan-penekanan yang berisi motivasi baik dengan mengatakan “jika Kulon Progo saja bisa dilakukan akreditasi dan mencapai hasil yang baik, mengapa di Malaka tidak bisa.”

Gambar 8 Evaluasi oleh Kabid Yankes Dinkes Kab. Malaka, Drg Febriana M Seran

Gambar 8 Evaluasi oleh Kabid Yankes Dinkes Kab. Malaka, Drg Febriana M Seran

Kemudian camat menyatakan bahwa kecamatan sangat mendukung pelaksanaan akreditasi ini, Hal ini agar masyarakat mendapatkan pelayanan yang terbaik dari fasilitas kesehatan terdekat yang ada di lingkungan sekitar.

Gambar 9 Penutupan oleh Bapak Camat, Emanuel Yanuarius Kabosu, S.STP

Gambar 9 Penutupan oleh Bapak Camat, Emanuel Yanuarius Kabosu, S.STP

Gambar 10 Berfoto bersama di akhir kegiatan

Gambar 10 Berfoto bersama di akhir kegiatan

Setelah itu kegiatan ditutup dengan melakukan doa, pemberian cinderamata oleh Kepala Puskemas Kaputu kepada sister Kulon Progo dan pemberian kenang-kenangan dari sister Kulon Progo kepada puskesmas Kaputu. Setelah itu, tim sister Kulon Progo berfoto bersama dengan tim dari puskesmas Kaputu dan Tunabesi. Kegiatan ini berakhir pukul 19.00 WITA. Tetap Menjaga semangat dan Teruslah Maju mengikuti Proses.

Reporter : Nurrul Ainy, MPH

Share this on WhatsApp

Leave a comment

Artikel Terbaru

Memahami Peran Paramedis dalam Perawatan Primer

Kajian Ketidaksetaraan Kesiapan Pelayanan dan Pengetahuan Provider di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer Indonesia

Kebijakan Kesehatan Mental di Indonesia

Kualitas Hidup yang Berhubungan dengan Kesehatan dan Pemanfaatan Perawatan Kesehatan

Analisis Kebijakan Pendekatan Perawatan Kesehatan Primer di Liberia

Semua Artikel

Berita Terbaru

Kades Dan UPT Puskesmas Posek Jalin Kerjasama Peningkatan Pelayanan Kesehatan

18 October 2022

Dinkes Kulon Progo diminta mengevaluasi pelayanan pasien Puskesmas Wates

18 October 2022

Puskesmas Ambal-ambil Kejayan Buat Inovasi Ini agar Warga Tak BAB di Sungai

13 October 2022

Puskesmas Grabagan Gandeng Yayasan ADRA Gelar Diskusi Interaktif Bagi Anak Berkebutuhan Khusus

13 October 2022

Bangkalan Menuju UHC, Seluruh Puskesmas Diberi Pemahaman Aplikasi E DABU

11 October 2022

Semua Berita

  • Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar