Depok – Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Cilodong mulai memanfaatkan media sosial (medsos) untuk memberikan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat. Penyuluhan perdana diadakan melalui Instagram (Ig) dengan tema pembahasan terkait pelaksanaan vaksin Covid-19 saat Ramadan.
Kepala UPTD Puskesmas Cilodong, Dharma Ningsih mengatakan, kini masyarakat semakin terbiasa dengan Instagram. Oleh karena itu, imbuhnya, sudah saatnya penyuluhan juga dilakukan secara dalam jaringan atau daring (online).
“Kami bakal rutin penyuluhan di Ig setiap Selasa dan Jumat selama Ramadan. Nanti kami akan lihat respon viewer dengan metode penyuluhan baru ini,” katanya seperti dilansir situs resmi Pemkot Depok, Senin (26/4).
Sementara Penanggung Jawab Vaksinasi UPTD Puskesmas Cilodong, Denis Nofikasari menjelaskan, penyuluhan ini membahas berbagai hal tentang vaksin Covid-19. Salah satunya fungsi vaksin yaitu membantu imunitas tubuh dalam melawan virus.
“Kalau sudah tervaksin itu, akan melatih sistem imun kita untuk melawan virus yang aktif di sekitar kita,” jelasnya saat penyuluhan melalui virtual di Instagram (23/4).
Dia menambahkan, vaksinasi saat Ramadan juga tidak membatalkan puasa. Sebab, imbuhnya, vaksin tersebut sudah memiliki lisensi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan telah mendapat rekomendasi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
“Kami berharap dengan adanya sertifikat dari dua lembaga tersebut, masyarakat semakin percaya dan bersama-sama menyukseskan vaksinasi. Dengan begitu, virus Covid-19 dapat dikendalikan dan pandemi pun berakhir,” tandasnya. (dha)
Sumber: kastara.id