• Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar
07 Jun2018

Pengelolaan Limbah Medis di Puskesmas Cisalak Pasar

Share this on WhatsApp

Unit Pelaksana Fungsional (UPF) Puskesmas Cisalak Pasar mengharapkan setiap tenaga kesehatan dan non medisnya dapat mengelola limbah medis. Hal ini dikarenakan limbah medis dapat membawa risiko bagi kesehatan di lingkungan. Terlebih, pengelolaan limbah adalah salah satu syarat keluarnya izin dari penyelenggaraan pelayanan kesehatan.

Winarni Naweng Triwulan, Kepala UPF Puskesmas Cisalak Pasar mengatakan bahwa banyak tenaga non medis yang belum mengetahui, memahami, dan menjalankan pengelolaan limbah medis di puskesmas. Maka dari itu, perlu dilakukan pemahaman lebih agar semua pihak dapat mengolah limbah medis yang ada di puskesmas.

 “Limbah tersebut harus dikelola dengan baik agar tidak berisiko terhadap kesehatan tubuh dan lingkungan,” ungkapnya.

Dirinya juga berharap agar seluruh pihak dapat menerapkan pengelolaan limbah medis di Puskesmas Cisalak Pasar demi terciptanya lingkungan yang bersih dan terjaganya kesehatan lingkungan.

Untuk diketahui, sejumlah limbah medis yang harus dikelola di antaranya yakni limbah medis tajam dan sisa obat-obatan yang sudah tidak dipakai, serta limbah medis sisa material yang digunakan untuk pengobatan, serta kemasan obat.

Sumber: siarandepok.com

Share this on WhatsApp

Leave a comment

Artikel Terbaru

Memahami Peran Paramedis dalam Perawatan Primer

Kajian Ketidaksetaraan Kesiapan Pelayanan dan Pengetahuan Provider di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer Indonesia

Kebijakan Kesehatan Mental di Indonesia

Kualitas Hidup yang Berhubungan dengan Kesehatan dan Pemanfaatan Perawatan Kesehatan

Analisis Kebijakan Pendekatan Perawatan Kesehatan Primer di Liberia

Semua Artikel

Berita Terbaru

Kades Dan UPT Puskesmas Posek Jalin Kerjasama Peningkatan Pelayanan Kesehatan

18 October 2022

Dinkes Kulon Progo diminta mengevaluasi pelayanan pasien Puskesmas Wates

18 October 2022

Puskesmas Ambal-ambil Kejayan Buat Inovasi Ini agar Warga Tak BAB di Sungai

13 October 2022

Puskesmas Grabagan Gandeng Yayasan ADRA Gelar Diskusi Interaktif Bagi Anak Berkebutuhan Khusus

13 October 2022

Bangkalan Menuju UHC, Seluruh Puskesmas Diberi Pemahaman Aplikasi E DABU

11 October 2022

Semua Berita

  • Home
  • Tentang Kami
  • Jurnal
  • Arsip Pengantar